2 dari 2 halaman

Menurut Maulan Aklil, dengan tambahan 151 PNS yang baru resmi dilantik masih sangat kurang. Namun untuk menutupi kekurangan bisa dilakukan dengan kinerja yang maksimal.

“Ke depan kita masih memerlukan penambahan untuk PNS, sebab hal itu dilakukan agar kinerja di Pemerintah Kota Pangkalpinang akan lebih cepat lagi,” tandas Maulan Aklil.

Data yang diperoleh dari Badan Kepegawaian dan SDM Daerah Kota Pangkalpinang, 151 PNS yang dilantik kali ini terdiri dari 3 orang guru, 52 orang tenaga kesehatan dan 96 orang tenaga teknik dengan 96 orang golongan III dan 55 orang golongan II.