TOBOALI, SUARABAHANA.COM — Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan (Pemkab Basel) menyerahkan bantuan perlindungan sosial dalam rangka pengendalian dan penanganan dampak inflasi di Gedung Serba Guna Pemkab Basel, Kamis (15/12/2022) sore.

Penyerahan bantuan dihadiri Anggota Komisi I DPR RI, Rudianto Tjen, Bupati Bangka Selatan Riza Herdavid, Sekda Eddy Supriadi beserta Forkopimda Bangka Selatan.

Sekedar informasi, penyerahan bantuan perlindungan sosial ini merupakan salah satu langkah strategis pemerintah untuk menanggulangi dampak kenaikan harga BBM dengan dasar Surat Edaran Mendagri Nomor 500/4825/SJ tentang Penggunaan Belanja Tak Terduga dalam rangka pengendalian inflasi.

IMG 20221215 WA0028

Pemkab Basel sendiri pada tahun 2022 menganggarkan dana Rp900 juta guna disalurkan kepada masyarakat yang terdampak kenaikkan harga BBM.

Bantuan untuk masyarakat kurang mampu disalurkan kepada kurang lebih 579 orang. Sementara untuk pelaku UMKM sebanyak 450 orang, dengan bantuan setiap bulan sebesar Rp200 ribu.

Bupati Bangka Selatan Reza Herdavid menyampaikan bantuan itu merupakan bantuan lanjutan dampak inflasi. Dia berharap bantuan yang disalurkan dapat meringankan dan meringankan beban.

IMG 20221215 WA0027

Riza juga mengingatkan agar setiap penerima tertib serta memastikan jumlah uang yang diterima agar tidak terjadi keliru.

Sementara Rudianto Tjen dalam sambutannya mengatakan sangat senang dan bersyukur karena bupati dan wakil bupati telah berjuang hingga program ini dapat terlaksana.

Menurut Rudi, Kabupaten Basel berbeda dengan daerah-daerah lainnya. Dari sisi bantuan pun, Kabupaten Bangka Selatan diklaim mendapatkan bantuan lebih bila dibandingkan dengan daerah lainnya.

“Kita patut bersyukur karena bupati dan wakil bupati telah memperjuangkan program bantuan perlindungan sosial ini hingga terlaksana. Berbeda dengan kabupaten lain, Bangka Selatan mendapat sesuatu yang lebih dari kabupaten lainnnya,” tutur Rudi.