Bantuan Seragam dan Peralatan Sekolah Gratis Pemkab Bangka Selatan Terus Berlanjut
SUARABAHANA.COM — Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Bangka Selatan telah menganggarkan dana sebesar Rp3,5 miliar untuk program seragam sekolah gratis di tingkat SD dan SMP.
Anggaran ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah Kabupaten Bangka Selatan untuk mendukung dunia pendidikan.
Menurut Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Bangka Selatan, Elfan Rulyadi, program seragam gratis merupakan salah satu dari empat program politik Bupati Riza Herdavid dan Wakil Bupati Bangka Selatan, Debby Vita Dewi, yang akan terus berlanjut.
“Program ini sudah memasuki tahun keempat dan masih diterapkan untuk siswa SD dan SMP negeri dan swasta di Bangka Selatan,” ungkap Elfian kepada wartawan, Rabu (21/2/24) siang.
Pengadaan seragam dan perlengkapan sekolah gratis di tahun 2024 akan difokuskan pada siswa baru yang masuk kelas I SD dan kelas VII SMP negeri dan swasta
“Anggaran yang dialokasikan untuk SD lebih besar, yaitu Rp 2 miliar, sedangkan untuk SMP sebesar Rp1,5 miliar.
Program ini telah ditetapkan sesuai dengan perkiraan jumlah peserta didik baru yang akan diterima pada tahun ajaran 2024/2025,” terang Elfan.
Pada tahun ajaran sebelumnya, yakni 2023/2024, sebanyak 8.000 siswa telah menerima 12 item seragam dan perlengkapan sekolah gratis, termasuk ikat pinggang, topi, dasi, tas, buku, pensil, pulpen, dan penggaris.
Tinggalkan Balasan