Toboali – Momen peringatan Hari Jadi ke-19 Kabupaten Bangka Selatan (Basel) Tahun 2022 digunakan Bupati Bangka Selatan Riza Herdavid untuk menyambangi warga Desa Gadung Kecamatan Toboali, Kamis (27/1/2022).

Hal ini dilakukan Riza Herdavid usai upacara memperingati Hari Jadi ke-19 Kabupaten Bangka Selatan dan Sidang Paripurna di DPRD Bangka Selatan.

Kepala Desa Gadung, Nuskandar, kepada Suara Bahana menyampaikan, 3 warganya dikunjungi bupati yakni Nenek Habibah, Nenek Rokiah, dan Humaidi.

Disampaikan Nuskandar, Nenek Habibah dan Nenek Rokiah merupakan warga yang masuk kategori Pra Sejahtera. Sementara Humaidi mengalami sakit pembengkakan tenggorokan.

“Tiga warga kita dikunjungi pak Riza yakni Nenek Habibah, Nenek Rukiah, dan Pak Humaidi. Untuk nenek Habibah dan Rokiah warga Pra Sejahtera. Sementara Pak Humaidi sakit pembengkakan tenggorokan,” kata dia, Jumat (28/1/2022).

Dia menambahkan, Habibah dan Rokiah mendapat bantuan dari Baznas Kabupaten Bangka Selatan berupa uang tunai dan beras. Humaidi sempat mau dibawa ke rumah sakit, namun menolak.

“Akhirnya Bupati meminta tim kesehatan untuk datang ke rumah Pak Humaidi. Sementara Nenek Rokiah akan mendapat bantuan kursi roda,” tambah Nuskandar.

Ketua Baznas Kabupaten Bangka Selatan Buhari Muslim, S.Ag, melalui Wakil Ketua Bidang Pengumpulan Drs. Harly Syafri menyebut, untuk Humaidi yang mengalami sakit telah mendapat bantuan dari Baznas Bangka Selatan.

“Unntuk Nenek Rokiah, selain bantuan uang tunai juga akan mendapat bantuan kursi roda. Saat ini kami sedang menuju Pangkalpinang untuk membeli kursi roda itu,” kata dia, Jumat (28/1/2022) pagi.