Toboali — Bupati Bangka Selatan Riza Herdavid meninjau peternakan sapi milik Yanto di Jalan Baher Kelurahan Toboali Kecamatan Toboali, Selasa (28/6/2022).

Kedatangan Riza juga terkait dengan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) yang akhir-akhir ini juga dialami oleh sejumlah ternak yang ada di daerah itu.

Hasil tinjauan Bupati, perawatan sapi, kebersihan kandang, vitamin, dan pakan sebanyak 60 sapi di peternakan itu dinilai aman.

“Alhamdulillah setelah saya datangi, kandang ini perawatannya, kebersihannya, vitamin untuk ternak, makanannya sekitar hampir 60 sapi itu aman semua,” kata Bupati.

Selain itu, Riza Herdavid juga menghimbau agar masyarakat jangan khawatir terkait stok daging. Bupati juga menghimbau agar masyarakat yang ingin berqurban untuk membeli sapi lokal.

Sementara itu Yanto menyebut ada kenaikan harga sapi lokal sebesar 15 persen. Dia mengaku 80 persen pembeli dari Bangka Selatan telah memesan sapi di peternakannya.

“Ada kenaikan sekitar 15 persen sebelumnya di harga Rp 21 Juta menjadi Rp 24,5 Juta. Dan sejauh ini sudah ada sekitar 80 persen pembeli dari Bangka Selatan yang memesan,” ujar Yanto.