SUARABAHANA.COM — Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Direktorat Jenderal Cipta Karya melalui Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Kepulauan Bangka Belitung menyatakan, rencana pembangunan Pasar Rakyat Toboali sedang dalam proses review oleh kementerian.

Pernyataan ini disampaikan Pejabat Fungsional Teknik Tata Bangunan dan Perumahan BPPW Kepulauan Bangka Belitung, Wahyu Adi Sanjaya, menjawab pertanyaan wartawan, Kamis 27 April 2023 siang. Selain itu, Wahyu Adi Sanjaya juga membenarkan pernyataan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah Kabupaten Bangka Selatan, Herman, SP., M.Eng pada berita sebelumnya.

“Betul pak informasinya memang seperti itu (seperti yang disampaikan Herman, red),” kata Wahyu Adi Sanjaya.

Tim Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Kepulauan Bangka Belitung saat melakukan survey di Pasar Rakyat Toboali beberapa waktu yang lalu. Foto: istimewa

Saat ditanya wartawan, apakah benar rencana pengerjaan Pasar Rakyat Toboali tetap pada tahun anggaran 2023 seperti yang sudah beredar di publik. Wahyu Adi juga menjawab saat ini dokumen perencanaan itu sedang dalam proses review oleh kementerian PUPR.

“Ini masih dalam proses review pak, target pelaksanaan masih sama sesuai rencana awal di tahun 2023. Tidak menutup kemungkinan juga untuk dilaksanakan selama 2 tahun anggaran (MYC) atau Multi Years Contract,” sebut Wahyu Adi Sanjaya.

Pada pemberitaan sebelumnya, rencana pembangunan Pasar Rakyat Toboali Kabupaten Bangka Selatan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung hingga saat ini disebut masih dalam tahapan penyelesaian Detail Engineering Design (DED).

DED adalah dokumen desain teknis bangunan yang terdiri dari gambar teknis, spesifikasi teknis dan spesifikasi umum, volume serta biaya pekerjaan. Untuk DED pembangunan Pasar Rakyat Toboali diambil alih oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Pernyataan ini disampaikan Bupati Bangka Selatan Riza Herdavid melalui Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah, Herman, SP. M.Eng menjawab pertanyaan wartawan terkait progres rencana pembangunan Pasar Rakyat Toboali.

“Saat ini dalam proses penyelesaian DED, karena memang DED diambil alih oleh Kementerian PUPR mengingat bahwa ada sesuatu mungkin yang disesuaikan dengan standar dari pusat, jadi kita menunggu DED nya selesai,” kata Herman, Rabu 26 April 2023 sore.

Disampaikan Herman, menurut informasi Kementerian PUPR dalam hal ini Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW, sebelumnya ditulis Balai Pengembangan Prasarana Wilayah, red) Kepulauan Bangka Belitung, progres rencana pembangunan Pasar Rakyat Toboali saat ini sedang dalam tahapan pemasukan slot anggaran di Kementerian PUPR.

“Sekarang lagi on process, sedang masuk ke dalam slot anggaran. Insya Allah ini akan dikerjakan pada tahun ini (2023,red) juga,” tambah Herman.

Sekedar informasi, Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan mendapatkan bantuan dari pemerintah pusat untuk pembangunan Pasar Rakyat Toboali usai kunjungan Presiden Joko Widodo ke Pasar Rakyat Toboali pada Kamis 20 Oktober 2022.

Presiden Joko Widodo menyapa warga di Pasar Rakyat Toboali, Kabupaten Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung pada Kamis, 20 Oktober 2022. Foto: bangkaselatankab.go.id.

Saat itu Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyapa sekaligus menyerahkan bantuan sosial kepada para penerima manfaat. Presiden Jokowi juga menyerahkan bantuan modal kerja (BMK) senilai Rp1,2 juta kepada para pedagang kaki lima (PKL) dan peserta Program Keluarga Harapan (PKH) serta memastikan para penerima manfaat telah menerima bantuan langsung tunai (BLT) BBM dari pemerintah.

 

FOLLOW berita Suara Bahana lainnya di Google News