Polisi Tangkap Pengedar Narkoba di Toboali, 20 Paket Sabu Disita
SUARABAHANA.COM — Satres Narkoba Polres Bangka Selatan kembali menangkap seorang pengedar narkotika jenis Sabu-sabu di Jalan Pertiwi Gang Berantai Kelurahan Teladan Kecamatan Toboali Kabupaten Bangka Selatan, Jumat (16/6/2023) tengah malam.
Kasat Narkoba AKP Suhendra seizin Kapolres Bangka Selatan AKBP Toni Sarjaka dalam keterangan tertulis kepada wartawan menyampaikan pengedar Sabu-sabu yang telah ditetapkan sebagai tersangka yakni SD alias DR (39 tahun).
“16 Juni 2023 pukul 00.15 WIB anggota melakukan penggerebekan di sebuah rumah yang terletak di Jalan Pertiwi Gang Batu Berantai Teladan Toboali dan berhasil mengamankan 1 (satu) orang laki – laki yang kemudian diketahui bernama SD alias DR umur 39 tahun, pekerjaan buruh harian, alamat Jalan Pertiwi Gang Batu Berantai Teladan Toboali Bangka Selatan,” kata AKP Suhendra.
Setelah berhasil menangkap tersangka SD alias DR, didampingi ketua RT, anggota Satres Narkoba menggeledah badan dan rumah. Hasilnya ditemukan barang bukti diduga narkotika jenis Sabu sebanyak 20 (dua puluh) paket yang disimpan pelaku di dalam kamar rumahnya.
Diuraikan AKP Suhendra, sebelum menangkap tersangka, pihaknya telah mendapat informasi bahwa di rumah SD alias DR di Jalan Pertiwi Gang Batu Berantai Teladan Toboali sering terjadi transaksi Narkotika. Mendapat informasi itu, anggota Satres Narkoba melakukan penyelidikan perihal kebenaran informasi tersebut.
“Saat ini tersangka dan barang bukti telah dibawa ke Mapolres Bangka Selatan guna proses penyidikan lebih lanjut. Pasal yang disangkakan yaitu Pasal 114 ayat (1) atau Pasal 112 ayat (1) UU RI Nomor 35 tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman hukuman minimal 4 tahun,” tandas AKP Suhendra.
0 Komentar
There is definately a lot to find out about this subject. I like all the points you made