SARABAHANA.COM — Sekretaris Daerah Kota Pangkalpinang, Mie Go, menekankan pentingnya memprioritaskan 90 persen anggaran dalam upaya pencegahan penurunan stunting untuk masyarakat.

Pernyataan ini disampaikannya saat menghadiri rapat koordinasi persiapan penetapan lokasi fokus intervensi percepatan penurunan stunting Kota Pangkalpinang tahun 2024 di Ruang Rapat Bappeda dan Litbang Kota Pangkalpinang pada Senin, 11 September 2023.

Mie Go mengingatkan akan pesan Presiden untuk memastikan bahwa anggaran yang dialokasikan untuk pencegahan stunting benar-benar bermanfaat bagi masyarakat.

“Seyogyanya 90 persennya peruntukan dalam program stunting ini. Kalau kita ingat pidato presiden yang mengatakan jangan nanti anggaran nilainya besar tetapi untuk masyarakat hanya 10 persen, 90 persennya untuk perjalanan dinas lah dan lain-lain. Tapi saya rasa di kita tidak ada ya,” ungkap Mie Go.

Mie Go juga menjelaskan bahwa anggaran untuk penanganan pencegahan stunting telah tersebar di berbagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD) sehingga tidak ada lagi alasan bahwa tidak ada anggaran yang tersedia. Ia berharap agar anggaran yang ada dapat digunakan secara maksimal untuk kepentingan masyarakat.

“Seperti sosialisasi itu, dilakukan di satu tempat saja untuk semuanya. Ke depan, jika sudah ada di OPD lainnya, seharusnya tidak perlu lagi sosialisasi itu. Jadi uang di masing-masing OPD bisa 100 persen digunakan untuk bantuan fisik. Coba dicari formula supaya tidak mubazir. Memang orangnya berbeda, tapi alangkah baiknya jika sesuatu yang besar itu bisa digabung untuk sosialisasi ini,” tambahnya.

Mie Go juga menyampaikan harapannya agar angka stunting di Kota Pangkalpinang terus menurun, dan pada tahun 2030, target nihil angka stunting dapat tercapai. Upaya keras dalam alokasi anggaran yang tepat dan efisien merupakan langkah penting dalam mencapai tujuan ini.

Pencegahan stunting merupakan isu kesehatan masyarakat yang penting, terutama untuk masa depan generasi Kota Pangkalpinang.

Dengan komitmen dan tindakan nyata eperti yang diungkapkan oleh Sekretaris Daerah Mie Go, diharapkan Kota Pangkalpinang dapat mencapai hasil yang lebih baik dalam mengatasi masalah stunting dan memastikan kesejahteraan anak-anak serta masyarakat.