SUARABAHANA.COM — Siswa-siswi SMP Negeri 1 Toboali kembali mengukir prestasi pada acara HUT SMANSA (SMA Negeri Satu) Toboali ke-34 yang digelar pada 14-16 November 2023 di sekolah itu.

Bagaimana tidak, saat pengumuman pemenang lomba pada Kamis, (16/11/23), SMP Negeri 1 Toboali berhasil memborong juara pada berbagai cabang perlombaan.

Kredit foto: Vilda Roswinda.

Cabang lomba Roket Air diraih aLivia, Aurelia, dan Veisya, KSN matematika diraih Savjestan, KSN IPS diraih Fiola, dan Tari Kreasi diraih Discha, Dinda, dan Repa yang berhasil menyabet juara 1.

Sementara cabang lomba cipta cerpen diraih Fhyona, cipta puisi diraih Adinda, story telling diraih Jihan, KSN IPA diraih Irsyad, dan melukis tampah diraih Filia yang berhasil membawa pulang juara ke-2.

Kepala SMP Negeri 1 Toboali, Siti Khalimi mengaku bangga, terharu dan bahagia atas pencapaian yang diraih oleh siswa-siswinya.

“Terharu, bangga, bahagia yang tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata saat mendengar pengumuan dari panitia HUT SMANSA Toboali ke-34.

Kredit foto: Vilda Roswinda.

SMP Negeri 1 Toboali berhasil memborong juara. Ibarat pemain dalam film, SMP Negeri 1 Toboali adalah pemeran utamanya,” tutur Siti Khalimi.

Tak hanya itu, Eka Indirawati selaku guru pembimbing tim roket air merasa senang atas pencapaian yang dihasil oleh anak binaannya.

“Tentu merasa senang atas pencapaian yang diraih oleh Tim ARMED Roket Air bisa menang.

Walau tim kami sempat diragukan kemampuannya saat memompa karena tim kami terdiri dari para siswi. Tapi hal itu tak menyurutkan semangat kami untuk meraih kemenangan,” ujar Eka.

Sementara itu, Savjestan, siswa yang menjuarai KSN Matematika dan Discha perwakilan Tim Tari kreasi SMP Negeri 1 Toboali mengucapkan terima kasih kepada kepala sekolah dan guru Pembimbing yang telah membimbing mereka hingga bisa menjadi juara.

Kepala SMP Negeri 1 Toboali juga berpesan agar siswa-siswi tetap mempertahankan dan meningkatkan prestasinya.

“Harapan saya dipertahankan dan ditingkatkan, yang sudah didapatkan saat ini jadikan sebagai bongkahan batu untuk berpijak agar lebih tinggi dan maju.

Jangan jadikan ini sebagai batu sandungan yang membuat kita terluka karena terjatuh,” tambahnya.

Ucapan selamat dan terima kasih serta rasa syukur diucapkan oleh Kepala SMP Negeri 1 Toboali kepada siswa-siswi dan guru pembimbing hebat yang telah mengharumkan nama sekolah.

Selain itu, SMP Negeri 1 Toboali juga akan terus mendukung dan memfasilitasi siswa-siswi yang memiliki bakat diberbagai bidang untuk mengembangkan bakat dan kemampuannya.

 

Penulis: Selvia Heryati, S.Pd. dan Boni,S.P.