SUARABAHANA.COM — Fun Football Fourfeo Cup III tahun 2024 kembali sukses menghidupkan semangat sepak bola di Lapangan Semabung, Pangkalpinang. Sebanyak delapan tim veteran U-38 berlaga dalam ajang yang diselenggarakan pada Sabtu (31/8/2024).

Acara yang sudah memasuki edisi ketiga ini menjadi momentum penting bagi para pesepakbola senior untuk kembali merasakan atmosfer kompetisi dan bersilaturahmi melalui olahraga favorit mereka.

Salah satu momen menarik dalam pertandingan tersebut adalah partisipasi Penjabat Wali Kota Pangkalpinang, Budi Utama. Budi yang tampil sebagai pemain depan atau striker dari tim Pemprov FC, menunjukkan performa yang tidak kalah apik dibanding pemain lain.

Kehadirannya di lapangan memberikan warna tersendiri bagi turnamen ini, sekaligus memperkuat semangat sportivitas di kalangan para veteran.

Sebanyak delapan tim yang berpartisipasi dalam turnamen ini adalah Hidrolix FC, Daarul Adzkar, Selindung FC, Air Itam, Blue Wings, Semabung, Batussalam, dan Pemprov FC. Setiap tim berisikan para pemain yang telah berpengalaman, meski sudah tidak lagi aktif di kompetisi profesional.

Namun, hal itu tidak mengurangi semangat mereka dalam bertanding dan memperlihatkan permainan yang menghibur.

Anwar Sani, Ketua Panitia Fun Football Fourfeo Cup III, menyatakan bahwa tujuan utama dari turnamen ini adalah untuk mempererat tali silaturahmi di antara para pecinta sepak bola di Kota Pangkalpinang, khususnya di kalangan pemain senior.

“Turnamen ini bukan hanya soal pertandingan, tetapi juga sebagai ajang untuk bertemu kembali dan menjaga hubungan baik antar sesama pemain veteran,” ujarnya.

Meski usianya sudah tidak muda lagi, para pemain yang berlaga menunjukkan kemampuan teknik dan kekompakan yang mengesankan. Setiap tim berlaga dengan semangat tinggi, namun tetap menjunjung tinggi fair play dan saling menghormati.

Penonton yang hadir pun terlihat sangat antusias menyaksikan pertandingan demi pertandingan yang berlangsung di lapangan Semabung.

Dengan berlangsungnya Fun Football Fourfeo Cup III ini, diharapkan ajang serupa akan terus digelar setiap tahunnya, sebagai wadah untuk para pesepakbola veteran di Pangkalpinang mengasah kemampuan, bersenang-senang, sekaligus mempererat persahabatan.